LightBlog

LATIHAN YEL-YEL MENGUNDANG DAYA TARIK WARGA


Rabu (26/7/17) bertempat di balai RW 06 Kelurahan Morokrembangan bersama dengan PATROL Man Mahabah dan Ibu – ibu PKK gabungan dari RW 04 dan RW 06 mengadakan latihan Yel – Yel bersama sebagai persiapan untuk maju ke Final LCCK KIM 2017.

Dalam Tim Yel – Yel KIM Merdeka berjumlah 20 orang yeng terdiri atas 8 orang PATROL Man Mahabah dan 12 orang ibu – ibu PKK. Selain PATROL dan ibu – ibu PKK, latihan ini juga dihadiri oleh Finalis KIM Merdeka, Bapak RW 06 serta Ibu perwakilan dari Kelurahan Morokrembangan. Hal tersebut merupakan sebuah bentuk dukungan yang diberikan oleh Kelurahan Morokrembangan pada KIM Merdeka. Latihan ini dimulai pukul 19.30 WIB dan akan selesai pada pukul 22.00 WIB.

Kemeriahan Yel – Yel KIM Merdeka bahkan sampai menarik beberapa warga wilayah RW 06 untuk datang melihat latihan kami. Dan itu dapat menunjukkan bahwa Tim Yel – Yel KIM Merdeka bisa menunjukkan suatu seni tradisional kebanggaan budaya Indonesia. Karena sebagai warga Indonesia, sudah menjadi tanggung jawab kita untuk melestarikan budaya Indonesia. Itulah alasan KIM Merdeka memilih PATROL Man Mahabah sebagai pengiring musik Yel – yel mereka.

Share on Google Plus

About Kartar Kelurahan Moro

0 komentar:

Posting Komentar